10 Tren Kuliner Tahun 2019 yang Bakal Viral di Sosmed
10 Tren Kuliner Tahun 2019 yang Bakal Viral di Sosmed
Nimas Arini, 11 months ago
Setiap tahun pasti akan punya tren tersendiri termasuk kuliner atau makanan. Bagi kamu pecinta kuliner pasti sudah menantikan makanan-makanan yang akan populer tahun ini. Selain pecinta kuliner kamu yang berencana membuka usaha kuliner juga bisa mengintip tren kuliner 2019 berikut ini nih. Tren makanan ini diprediksi akan viral di sosmed.
1. Rumput laut
Rumput laut yang biasa kamu temukan di sushi akan lebih populer nih tahun ini. Prediksinya akan banyak makanan yang menggunakan rumput laut sebagai bahan utamanya atau dijadikan topping tambahan. Misalnya saja jadi topping di rice bowl atau bisa jadi nanti akan ada es krim rasa rumput laut.
2. Es krim salju khas Taiwan
Kalau tahun kemarin bubble tea meraja rela, tahun 2019 ini es krim salju ala Taiwan akan jadi tren nih. Sekarang saja beberapa restoran sudah menyajikan es krim salju khas Taiwan. Katanya sih tahun ini es krim salju Taiwan akan lebih beragam mulai dari rasanya sampai topping. Di Taiwan sendiri ada satu kedai es serut yang sangat terkenal Smoothie House, menu paling populernya adalah es serut dengan topping mangga.
3. Buah-buahan tropis
Banyak yang memprediksi kalau tahun ini tahunnya buah-buahan tropis. Untungnya kita tinggal di Indonesia jadi enggak susah untuk mencicipi buah-buahan eksotis yang mulai terkenal di negara lain. Tren kuliner tahun 2019 ini katanya akan banyak memanfaatkan buah-buahan seperti buah naga sama nangka lho. Buat kamu yang lagi mencari ide bisnis kuliner bisa nih mulai mencari resep yang menggunakan buah-buahan tropis ini.
4. Dark chocolate
Cokelat memang sudah jadi bahan makanan yang sangat populer di seluruh dunia. Siapa sih yang bisa menolak kenikmatan cokelat yang manis. Tahun ini sedikit berbeda nih karena cokelat yang bakal booming adalah dark chocolate. Cokelat dengan citarasa pahit ini bakal memenuhi sosial media nih dengan beragam kreasinya. Kira-kira kreasi makanan apa ya yang bakal booming banget?
5. Ekstrak daging
Ekstrak daging juga akan booming tahun ini nih. Bingung enggak sih sama ekstrak daging? Jadi ekstrak daging ini ternyata bukan terbuat dari daging sapi lho. Ekstrak daging ini akan lebih vegan friendly jadi enggak pakai daging hewan. Ekstrak daging akan terbuat dari bahan pengganti daging yang rasanya umami, misalnya saja jamur atau rumput laut.
6. Kefir
Minuman sehat yang sempat ngetren tahun lalu bakan booming banget tahun ini. Kefir yang terbuat dari fermentasi susu ini rasanya mirip sama yoghurt tapi punya manfaat yang lebih bagus. Makanya banyak orang memilih kefir saat ingin diet menurunkan berat badan. Tahun ini kefir bakal lebih dikenal lagi nih terutama untuk orang-orang yang ingin mengubah gaya hidup.
7. Kimchi
Makanan khas dari Korea ini sudah enggak asing lagi di Indonesia. Apalagi dengan menjamurnya restoran Korea di kota-kota besar. Tahun ini kimchi juga akan sangat populer nih, bahkan kimchi diprediksi bakal dijadikan menu-menu unik. Jadi bukan hanya jadi pendamping saat makan korean bbq saja. Kemungkinan kimchi akan dimanfaatkan menjadi salah satu perasa di makan kecil misalnya saja popcorn.
8. Bulletproof coffee
Sudah kenal dengan bulletproof coffee? Namanya memang agak seram sih, kopi ini seakan-akan punya kekuatan super. Kepopuleran bulletproof coffee ini sudah dimulai sejak tahun 2018 lalu. Kopi yang dicampur dengan mentega ini sebenarnya salah minuman khas dari Timur Tengah. Nah katanya sih kopi yang dicampur mentega ini punya khasiat yang sangat baik untuk tubuh. Kalau ingin mencicipi kedahsyatan bulletproof coffee kamu bisa mencobanya sendiri di rumah. Tambahkan saja satu sendok VCO ke dalam kopi hitam favoritmu.
9. Koktail bebas alkohol dan vegan friendly
Tren kuliner 2019 ini memang sedikit berbeda dari tahun lalu. Perubahan yang paling terasa adalah tren makanan sehat yang akan sangat populer tahun ini. Begitu juga dengan tren minuman nih, bakal banyak koktail bebas alkohol dan vegan friendly tahun ini. Tentu saja minuman-minuman ini bakal membanjiri timeline sosial mediamu.
10. CBD
CBD atau cannabidiol adalah kandungan yang terdapat pada tanaman ganja. Kandungan CBD ini memang masih legal di Indonesia tapi beberapa negara sudah melegalkan penggunaan CBD. Kandungan CBD ini bisa diolah menjadi makanan dan nyatanya digemari banyak orang. Di Amerika sudah ada beberapa perusahaan makanan dan minuman yang menggunakan CBD lho. Kamu bisa menemukan infused water dengan campuran CBD sampai burger.
numpang promo ya gan
ReplyDeletekami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*